Tema 3 Sub Tema 1 Pembelajaran 1

Assalamu alaikum wr.wb anak-anak hebat, senang sekali hari ini kita bisa belajar bersama lagi. Namun sebelum memulai pembelajaran hari ini mari kita berdo'a agar kita diberi kecerdasan untuk menerima ilmu.

Alhamdulillah, supaya lebih semangat mari kita menyanyikan lagu nasional “Indonesia Pusaka”.

Baik, selanjutnya kita simak Iklan “Ayo menanam pohon untuk udara bersih”.


Setelah kita belajar melalui media daring ini, diharapkan kamu akan mampu :

a. Mengidentifikasi kata kunci pada iklan media cetak.

b. Mengenal dan menyebutkan unsur-unsur iklan.

c. Menyebutkan hal-hal penting dalam iklan media cetak.

d. Mengidentifikasi bentuk keragaman sosial dan kebudayaan di Indonesia.

e.  Mendeskripsikan keragaman.

 



TEKS IKLAN

   Apakah kamu pernah mendengar kata iklan? Jika mendengar kata iklan apa yang terlintas dipikiranmu? Iklan merupakan sarana atau alat untuk mempromosikan dan memasarkan sebuah produk. Sedangkan teks iklan merupakan bahasa lisan maupun tulisan yang digunakan untuk sebuah produk. Tujuan teks iklan adalah memperkenalkan suatu produk baik barang maupun jasa kepada masyarakat, untuk menarik perhatian masyarakat agar mau membeli dan menggunakan produk yang diiklankan. Teks iklan berfungsi sebagai usaha pendekatan yang mengarahkan konsumen untuk membeli barang yang diiklankan, untuk informasi mengenal produk baru dan sebagai pengingat kepada konsumen untuk selalu memakai produk yang diiklankan. Adapun struktur iklan antara lain : judul, nama produk, dan deskripsi produk.

 Kaidah kebahasaan teks iklan antara lain:

  1. Menggunkan bahasa persuasif yaitu kalimat yang bertujuan untuk meyakinkan dan membujuk pembaca.
  2. Menggunkan bahasa imperatif yaitu permintaan, ajakan, dorongan atau larangan.
  3. Memiliki rima atau pengulangan nada yang sama agar iklannya menarik dan berkesan bagi konsumen.
  4. Menggunakan bahasa yang berkesan positif.
  5. Menggunakan bahasa yang ringkas, tidak bertele-tele tetapi langsung menyampaikan pada tujuannya.
  6. Menyampaikan fakta, bukan hanya pendapat seseorang.


Kata kunci iklan adalah sebuah kata atau rangkaian kata yang menerangkan inti informasi yang terdapat dalam sebuah iklan.


Adapun ciri-ciri sebuah kata kunci adalah :
  1. Terdiri dari satu kata atau dua kata yang membentuk frase kata.
  2. Mengandung kata yang unik yang terdapat dalam sebuah iklan.
  3. Mewakili sebagian besar/keseluruhan topik/konsep/informasi dan sebuah iklan. 

Macam-macam iklan berdasarkan medianya :

  1. Iklan media cetak dapat ditemukan di koran, majalah, baleho, poster, stiker, dan sebagainya.
  2. Iklan media elektronik antara lain iklan televisi, radio, film, media digital (internet) dan iklan luar ruang (display, mobile billboard, iklan transit). 

Macam-macam iklan berdasarkan tujuannya :

  1. Iklan pengumuman (pemberitahuan), yaitu iklan yang memiliki tujuan untuk menarikperhatian masyarakat mengenai hal yang bersifat pemberitahuan atau pengumuman.
  2. Iklan penawaran (niaga), yaitu iklan yang menawarkan barang maupun jasa.
  3. Iklan layanan masyarakat, yaitu iklan yang bertujuan memberikan penerangan dan pencerahan mengenai hal, biasanya iklan jenis ini diterbitkan oleh instansi maupun lembaga pemerintah.

Ciri-ciri iklan :

  1. Menggunakan kata yang menarik, tepat, logis dan sopan.
  2. Menggunakan kata yang mudah dimengerti dan mudah diingat oleh konsumen.
  3. Menarik perhatian konsumen.
  4. Iklan haruslah komunikatif dan informatif.

Syarat iklan :

  1. Penggunaan bahasa dan kata harus bertata dan tidak memiliki arti ganda.
  2. Menggunakan bahasa yang menarik dan mudah diingat oleh masyarakat.
  3. Iklan dibuat dengan memperhatikan tata bahasa, etika, dan target.
  4. Tidak boleh merendahkan atau menghina perusahaan lain.
  5. Iklan dibuat dengan jujur sesuai dengan produk yang ditawarkan.
Bagaimana apakah kamu sudah memahami tentang teks iklan? Untuk memantapkan pemahamanmu, simak video berikut ini yah.




KEBERAGAMAN BANGSA INDONESIA MERUPAKAN ANUGERAH TUHAN YME

        Masyarakat Indonesia sangat beragam, coba kamu sebutkan apa saja keragaman yang ada di Indonesia? Keberagaman di Indonesia bermacam-macam antara lain agama dan keyakinan, suku, bahasa, dan budaya. Meskipun dengan keragaman yang sangat kaya, Indonesia tetap utuh. Menurutmu apakah yang membuat Indonesia tetap utuh di tengah keragaman?

       Sebagai makhluk sosial manusia bergaul dengan manusia lain yang berbeda-beda agama. Untuk menjaga persatuan tetap utuh diperlukan sikap toleransi, untuk mencapai toleransi beragama diperlukan sikap dan prinsip. Adapun prinsip tersebut antara lain :

1.       Menjamin kebebasan beragama

Negara menjamin kebebasan beragama untuk warganya, hal ini dilakukan agar warga Indonesia memiiki kebebasan untuk berkehendak di dalam memilih kepercayaan atau agama. Jaminan kebebasan beragama ini termuat dalam UUD 1945 Pasal 29 ayat (2) yang berbunyi : “Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing dan untuk beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya itu”.

2.       Penghormatan dan eksistensi agama

Menghormati eksistensi bagi yang berlainan agama dengan pengertian menghormati keragaman dan perbedaan ajaran-ajaran yang terdapat pada setiap agama dan kepercayaan.

3.       “Agree in Disagreement” (Setuju di dalam perbedaan)

Bentuk perilaku kehidupan dalam keberagaman agama diwujudkan dalam bentuk :

  • Menghormati agama yang diyakini orang lain;
  • Tidak memaksakan keyakinan kita kepada orang lain;
  • Bersikap toleran pada keyakinan dan ibadah agama yang berbeda;
  • Melaksanakan ajaran agama dengan baik;
  • Tidak memandang rendah dan tidak menyalahkan agama lain.

 Sikap toleransi bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari, yaitu mencipatakan kerukunan antar umat beragama, meminimalisir perpecahan dan peperangan, mempererat hubungan individu dan kelompok, meningkatkan rasa kebersamaan dan persaudaraan, serta menciptakan lingkungan yang nyaman, aman dan tentram.

 Ternyata sikap toleransi sangat penting untuk menjaga keutuhan bangsa yah. Untuk pemahamanmu, ayo simak video berikut !



 Alhamdulillah selesai sudah pembelajaran hari ini, mari bernyanyi bersama “Kampuang Nan Jauh Di Mato”.

Mari kita bersyukur kepada Allah, atas ilmu yang sudah diberikan hari ini, semoga ilmu hari ini berguna untuk kita semua. Mari tutup kegiatan pembelajaran hari ini dengan do,a.


Jika ada yang belum kamu pahami, kamu bisa menanyakan ke Bapak / Ibu Guru yah. Terima kasih. Wassalamu alaikum wr.wb.

Untuk download materi klik DI SINI atau DI SINI
Untuk download soal klik DI SINI atau DI SINI atau DI SINI

Print Friendly and PDF

0 Response to "Tema 3 Sub Tema 1 Pembelajaran 1"

Posting Komentar

Silakan berkomentar dengan sopan dan sesuai materi di blog ini

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel