Tema 5 Subtema 1 Pertemuan 1

KEGIATAN AWAL

1. Berdoa. Bagi yang beragama Islam mari kita baca doa dulu !   

2. Sebagai penyemangat mari kita nyanyikan lagu Satu Nusa Satu Bangsa, diklik play yuk..




3. Agar tambah semangat yuk menyanyi 'Mars PPK'
 


KEGIATAN INTI

Pada pembelajaran kali ini diharapkan kalian mampu :
1. menjelaskan peristiwa Sumpah Pemuda secara benar
2. menemukan usaha persatuan dan kesatuan yang dilakukan oleh pemerintah dan masyarakat
3. menemukan pokok pikiran dalam bacaan secara tepat
4. menentukan pikiran utama dari setiap paragraf berikut kosakata barunya secara baik dan benar

Materi 

PPKn

Lahirnya Sumpah Pemuda

Lagu Satu Nusa Satu Bangsa menceritakan unsur-unsur kesatuan bangsa (nusa, bangsa dan bahasa). Semboyan persatuan tadi merupakan satu ungkapan tekad bangsa Indonesia. Semboyan persatuan tersebut berawal dari Peristiwa Sumpah Pemuda. Sumpah Pemuda dicetuskan tanggal 28 Oktober 1928. Sumpah Pemuda merupakan tekad pemuda untuk mempersatukan seluruh bangsa Indonesia agar kuat dan merdeka.

Adapun isi Sumpah Pemuda adalah sebagai berikut:

Pertama Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia.

Kedua Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia. Ketiga Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.
            Satu nusa, bangsa dan bahasa memiliki makna masing-masing. Berikut makna dari masing-masing kata

1. Satu Nusa berarti satu tanah air. Maknanya yaitu kita mengakui adanya satu tanah air (wilayah Indonesia)

2. Satu Bangsa berarti satu kesatuan bangsa. Maknanya walaupun Indonesia memiliki beragam suku bangsa, semua suku bangsa tersebut adalah kesatuan

3. Satu Bahasa berarti alat komunikasi. Maknanya bahasa sangat penting untuk menyampaikan pikiran dan kehendak. Di Indonesia terdapat beragam bahasa daerah, oleh karena itu diperlukan bahasa nasional yaitu bahasa Indonesia.

Mengamalkan Nilai Sumpah Pemuda :

1. Toleransi dan kerukunan antar umat beragama

2. Saling menghormati antarsuku bangsa

3. Hidup gotong royong dalam masyarakat

4. Saling tolong menolong

5. Bangga berbahasa Indonesia

Adapun nilai-nilai yang terkandung dalam sumpah pemuda yaitu:

1. Persatuan  dan Kesatuan

2. Sikap Rela Berkorban bagi Bangsa dan Negara

3. Kesetiaan terhadap Bangsa dan Negara

4. Bangga sebagai bangsa Indonesia

 Usaha-usaha yang dilakukan pemerintah dan masyarakat dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa indonesia antara lain :

1.    Saling mendukung kegiatan yang diadakan pemerintah

2.    Saling menghargai satu sama lain, tanpa adanya membeda-bedakan ras,  suku, dan agama.

3.    Mengadakan kegiatan kerja bakti/gotong-royong untuk mempererat tali persatuan.

4.    Membangun lembaga-lembaga masyarakat.

5.    Menjalin kerjasama antardaerah


Bahasa Indonesia

Teks Nonfiksi

Teks nonfiksi adalah karangan yang dibuat atas dasar fakta atau hal yang benar-benar terjadi dalam kehidupan sehari-hari. 

Ciri-ciri nonfiksi dapat digunakan untuk mengidentifikasi buku dan memudahkan dalam mencari kategori buku yang dibutuhkan

Ciri-ciri buku nonfiksi :

1. Ditulis dengan menggunakan bahasa formal

2. Sifat katanya denotatif (makna sebenarnya)

3. Berbetuk karangan ilmiah

4. Ditulis berdasarkan pengamatan atau penelitian

 

Pembagian Teks Non Fiksi

1. Non fiksi murni adalah buku yang berisi data yang padat

2. Non fiksi kreatif berawal dari data yang padat kemudian dikembangkannya berdasarkan imajinasi novel puisi, prosa, sesuai tingkat pemakaian.

 

Jenis-jenis teks nonfiksi 

1. makalah akademik

2. otobiografi 

3. biografi

4. sejarah

5. sejarah alam

6. jurnal

7. jurnalisme

8. surat

9. makalah ilmiah

10. buku ilmiah

 

Struktur Cerita Non Fiksi

Cerita non fiksi mempunyai sebuah struktur orientasi dengan menggunakan urutan dan juga peristiwa. Pada struktur cerita akan lebih berdasarkan dari peristiwa serta kejadian. Kemudian di dalamnya tidak memiliki imajinasi yang akan di buat – buat untuk dapat membuat penulis lebih bisa mempercayai serta lebih mendramatisir suatu keadaan.

 

Contoh Cerita Non Fiksi

Berikut merupakan beberapa contoh dari cerita non fiksi yang umum diciptakan, antara lain.

Penemuan Mobil

Penemuan Mobil

Penemuan mobil itu dimulai dengan usaha seorang Austria, yaitu S. Marcus (1875), untuk dapat menghasilkan mesin pada gas pertama. Faktanya, sistem dari mesin gas juga merupakan sebuah hasil dari serangkaian ide yang akan dikembangkan sebelum Marcus. Namun tetap saja, Marcus yang akan mengumpulkan penemuan tersebut dan menghubungkan berbagai rangkaian mesin gas ke kendaraan untuk yang pertama kalinya sehingga dia dapat berjalan tanpa dengan bantuan tarikan dari kuda.

Sejak saat itu mobil menjadi sebuah penemuan. Tiga puluh tahun kemudian, setelah adanya serangkaian kontribusi yang banyak serta pengembang lain yang membantu di dalam memperbaiki mobil, sebuah mobil mampu mencapai bentuk yang dapat untuk digunakan sebagai sarana transportasi yang cukup nyaman bagi orang-orang.

Bentuk dari mobil seperti itu yang akan mendapatkan hak paten dari Negara Amerika Serikat di tahun 1911, dapat juga digambarkan sebagai awal dari sebuah kendaraan yang saat ini akan menjadi sebuah alat paling penting di dalam kehidupan manusia.

 

Di setiap bacaan ditemukan ide pokok yang terdapat dalam paragraf yang disebut gagasan utama/pikiran utama. Setiap satu paragraf terdiri atas satu ide pokok. Setiap ide pokok terdiri atas satu kalimat utama.


KEGIATAN AKHIR


Bagaimana materi pembelajaran hari ini ?. Menyenangkan bukan ?
Sebelum kita akhiri mari bernyanyi lagu daerah 'Lir-Ilir'





Alhamdulillah pembelajaran hari ini telah selesai, sebelum berakhir mari kita berdoa terlebih dahulu  agar ilmu yang kita dapat hari ini dapat bermanfaat  .

Print Friendly and PDF

0 Response to "Tema 5 Subtema 1 Pertemuan 1"

Posting Komentar

Silakan berkomentar dengan sopan dan sesuai materi di blog ini

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel